Notification

×

Kompetisi Pencarian Pengusaha Muda Tangguh Digelar di Way Kanan

28 June 2015 | 2:21 PM WIB Last Updated 2015-06-28T07:22:20Z

WAY KANAN - Ajang 'Busines Plan Competition' di Kabupaten Way Kanan, Lampung merupakan kompetisi pencarian pengusaha muda tangguh dengan ide bisnis yang kreatif dan inovatif. Dalam ajang ini, para pengusaha ataupun mereka yang baru memulai usaha, yang selanjutnya disebut Challenger, dapat mengirimkan proposal ide bisnisnya.

Proposal yang lolos tahap penyeleksian akan diikutsertakan ke tahap berikutnya. Pada tahap selanjutnya, Challenger akan diuji pengetahuan bisnisnya, kemampuan menjalankan bisnis, dan karakternya sebagai wirausaha. 

Kegiatan yang diprakarsai oleh Pimpinan Cabang Garuda KPP-RI, PKBI (Perkumpulan Keluarga Berencana Indonesia), Dekranasda dan Tim Penggerak PKK Kabupaten Way Kanan tersebut diakhiri dengan penganugrahan gelar juara dan buka bersama di Nuwa Agung Rumah Dinas Bupati Way Kanan.

"Hari ini kita lakukan penjurian terakhir yang melibatkan Dinas Koperasi dan UMKM serta Dinas Perindustrian Perdagangan dan Pasar Way Kanan dan nantinya tim juri akan menentukan tujuh pemenang," jelas Heri Amanudin selaku inisiator kegiatan, Sabtu (27/6/2015).

Sekretaris PKK Way kanan Rofiki mengatakan pemenang lomba untuk  juara I dimenangkan dari kelompok yang di gawangi oleh Zaqqi Qudsi Kurniawan, Tubagus Ak dan Herliyah Navisah dari kasui, mereka menciptakan Pupuk organik cair makmur mandiri (POC-MM), kemudian juara II diperoleh kelompok dari Kampung Bumi Baru yang dipimpin Haves dengan ide bisnis Teknik Pendadihan Getah Karet Sumatera Lateks. Selanjutnya tim dari SMKN I Baradatu menduduki posisi ketiga dengan ide bisnis industri kreatif Kerajinan gypsum sederhana, tegas rofiki alumni S.1 Pertanian UNILA tersebut

Untuk juara harapan I diraih tim kuliner Keripik Jagung Siger Kampung Sangkaran Bakti, kemudian Produksi keripik singkong dari kampung Bumi Dana Way Tuba meraih juara harapan II,selanjutnya diposisi juara harapan III direbut tim dari Kampung Bandar Dalam Negeri Agung dengan ide bisnis kedai hot cwi mie malang.

“Kemudian untuk pembicara terbaik (the best keynote speaker) diberikan penghargaan kepada Zaqqi Qudsi Kurniawan,” ungkap Rofiki.

Sementara itu, Tim Penggerak PKK Kabupaten Way Kanan Dr Rina Marlina Bustami mengatakan bahwa pihaknya sangat mendukung dan mengharapkan kepada para generasi muda, serta masyarakat Way Kanan untuk jangan pernah takut dalam memulai sebuah usaha.

“Wujudkan konsep ide yang  kalian miliki dalam usaha yang nyata, karena mengasah jiwa wirausaha serta menumbuhkan jiwa bisnis (sense of business) harus memiliki keberanian. Kedepan kami akan selalu memberikan pendampingan secara terpadu sehingga kegiatan ini tidak hanya seremonial saja," ujarnya.

Setelah acara penganugerahan lomba dan buka bersama usai, Bupati Way Kanan Bustami Zaenudin yang hadir dan bergabung dalam acara tersebut mengatakan, pemerintah daerah akan selalu mendukung apapun kegiatan yang positif dan menunjang untuk kesejahteraan masyarakat.

"Mari bersama kita wujudkan masyarakat yang mandiri dan sejahtera," imbaunya.

Hadir dalam kegiatan tersebut Ketua Umum IPNU Way Kanan Zaenal Abidin, Ketua PMII Way Kanan Muhidin, Presiden BEM STAI Ma’arif Way Kanan Nurjen, serta Ketua GP Ansor Way Kanan Gatot Arifianto. (Heri)