LAMPUNG ONLINE - Pesawat Hercules milik TNI AU dikabarkan jatuh di Kelurahan Simalingkar B, Kecamatan Medan Tuntungan, Kota Medan, Selasa (30/6/2015).
Lokasi jatuhnya pesawat jenis angkut militer ini persis di dekat Pangkalan Udara (Lanud) Soewondo, bekas Bandara Polonia Medan.
RSUP Adam Malik Medan terus menerima korban pesawat Hercules. Hingga sore ini, 36 jenazah dievakuasi dan dibawa ke ruang pemulasaran. Ada juga korban terluka.
"Ada 3 korban selamat dan terluka bakar," kata Humas RSUP Adam Malik, Khairul, soal jumlah korban Hercules yang ditangani pihaknya, Selasa sekitar pukul 15.15 WIB. RS ini terletak 2 km dari lokasi jatuhnya Hercules di Jl Djamin Ginting.
Ruang pemulasaran dipenuhi warga. Beberapa di antaranya terlihat shock. Personel TNI dan polisi mengamankan lokasi, seperti dilansir Detik.
Khairul belum bisa menjelaskan status 21 jenazah, apakah personel TNI atau sipil. Dia beralasan, proses pendataan masih dilakukan. Sementara untuk korban terluka terdiri dari 2 pekerja ruko dan 1 warga setempat. 2 Pekerja tersebut adalah Rahmat (28) dan Ahmad Fari (35), 1 warga atas nama Ina.
"Ina warga Jl Djamin Ginting," kata Khairul.
Ina sudah diperbolehkan pulang karena hanya mengalami luka bakar di bagian tangan. Sedangkan Rahmat dan Fari masih dirawat.
Hingga saat ini, ambulans keluar masuk ruang pemulasaran. Suasana masih ramai dengan warga, personel TNI dan polisi. Evakuasi di lokasi masih terus dilakukan. (*)
