LAMPUNG ONLINE - Sintya Hermawan atau Tia (6) ditemukan di Bekasi Barat Selasa pagi tadi (21/7/2015) setelah dilaporkan hilang diculik pada Sabtu (18/7/2015) di Pusat Grosir Cililitan (PGC) Jakarta Timur.
Tia ditemukan oleh seseorang yang belum diketahui identitasnya dan kemudian pulang diantar dengan taksi. Saat diantarkan ke PGC oleh sopir taksi, Sintya memberikan petunjuk jalan pulang ke rumah orangtuanya di kawasan Condet, Jaktim.
"Karena anak saya tahu alamatnya rumah sendiri, kata anak saya langsung saja ke rumah Pak (sopir taksi, red). Anak saya kan tahu jalannya," kata Ibunda Sintya, Siti Hermawati saat dihubungi, Selasa (21/7/2015).
Sintya ditemukan oleh seseorang yang belum diketahui identitasnya dan kemudian pulang diantar dengan taksi, seperti dilansir Detik.
Ibu Sintya, Siti Hermawati senang kembali bisa bertemu anaknya. Sesaat sampai di rumah di kawasan Condet, Jakti, Sintya meminta ibunya dibuatkan susu.
"Kondisinya masih ceria, dia pulang langsung minta susu. Dia sekarang ada di pangkuan saya," kata Siti via telepon.
Siti belum berani menanyakan kejadian penculikan dari lantai 3 PGC. Dia memilih menunggu kondisi anaknya stabil setelah dibawa orang tak dikenal yang saat ini masih diburu polisi.
"Saya belum berani tanya. Biar pikiran dia tenang saja dulu," imbuh dia. (*)
