Notification

×

Tetap di Qatar, Piala Dunia 2022 Dimulai 21 November

26 September 2015 | 6:45 AM WIB Last Updated 2015-09-25T23:45:30Z

LAMPUNG ONLINE - FIFA mengabarkan, Piala Dunia 2022 Qatar bakal digelar pada 21 November hingga 18 Desember 2022, yang bertepatan dengan Hari Nasional Qatar. Keputusan ini tak berubah dari perencanaan awal pada Maret 2015.

Dengan demikian, Piala Dunia Qatar hanya berlangsung selama 28 hari atau tiga hari lebih singkat dibandingkan turnamen-turnamen sebelumnya.

Keputusan ini tak lepas dari cuaca ekstrem di Qatar. Pada musim panas, suhu di sana bisa mencapai 50 derajat celcius.

Alhasil, Piala Dunia digelar pada musim dingin untuk kali pertama sepanjang sejarah. Pada Desember, suhu di Qatar cuma berada di kisaran 25 derajat celcius, seperti dilansir Kompas,.Jumat (25/9/2015).

Hal ini memaksa sejumlah liga Eropa untuk melakukan penyesuaian. Seperti diketahui, liga besar seperti Serie-A, Premier League, La Liga dan Bundesliga masih berlangsung pada November. (*)