Notification

×

Heli Jatuh, Polisi Beri Penghargaan 13 TNI Gugur

22 March 2016 | 1:28 PM WIB Last Updated 2017-06-10T13:28:27Z
13 Jenazah Anggota TNI AD yang Gugur dalam Menjalankan Tugas di Poso Sulteng. (ist)

INILAMPUNG -
Kepolisian Republik Indonesia memberikan penghargaan kepada 13 prajurit TNI yang gugur di Poso. Mereka gugur akibat helikopter yang ditumpanginya jatuh saat sedang bertugas.

Ketigabelas prajurit tersebut sedang dalam tugas memburu kelompok teroris Santoso. Kapolri Jenderal Badrodin Haiti kemudian memberikan penghargaan Bintang Bhayangkara Narariya kepada ketigabelas prajurit TNI tersebut.

"Atas jasa-jasa prajurit TNI yang gugur dalam membantu tugas kepolisian. Maka Polri memberikan penghargaan Bintang Bhayangkara Narariya kepada ketigabelas peajurit yang gugur," ucap Wakil Badan Pemeliharaan Keamanan (Wabaharkam) Irjen Pol Eko Hadi Sutedjo di Hanggar Baseops Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta, Selasa (22/3/2016), seperti dilansir Detik.

"Penghargaan ini kemudian saya serahkan kepada keluarga para prajurit yang gugur," lanjutnya.

Ketigabelas jenazah ini nantinya akan dimakamkan di Taman Makam Pahlawan Kalibata, Jakarta. Menurut informasi, upacara di TMP Kalibata akan dipimpin oleh Danjen Kopassus Mayjen TNI M Herindra. (*)