LAMPUNG ONLINE - Pertandingan final Bhayangkara Cup 2016, Minggu (3/4/2016), yang mempertemukan tim Persib dengan Arema Cronous terpaksa mundur dari jadwal semula.
Jadwal awal laga final kompetisi sepak bola yang diselenggarakan Korps Bhayangkara ini dimulai pukul 19.30 WIB, namun lantaran menunggu kedatangan Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang masih dalam perjalanan dari Papua pertandingan baru akan dimulai pukul 20.30 WIB.
Laga final Bhayangkara Cup 2016 dikemas sangat megah dan meriah, di mana sebelum pertandingan sekitar 80 ribu lebih suporter yang memadati Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta dihibur dengan penampilan musik dari penyanyi papan atas seperti Ari Lasso, Kikan, Kotak, Virzha, Netral, serta Candil.
Sembari menanti pertandingan dimulai, para suporter kedua kesebelasan terus menampilkan atraksi untuk menyemangati tim kesayangan masing-masing. Sementara, para pemain masih melakukan pemanasan sebelum memulai kick off, seperti dilansir RMOL.
Sebelum laga final juga digelar pertandingan untuk merebut juara tiga Bhayangkara Cup 2016, yakni antara Sriwijaya FC berhadapan dengan Bali United. Tim Laskar Wong Kito sukses merengkuh peringkat tiga setelah unggul 2-0 atas Bali United, gol kemenangan dicetak pemain Hilton Moreira dan Beto Goncalves. (*)