Notification

×

Soal UN SMP Telah Didistribusikan, Lampung Disimpan di Polda

24 April 2015 | 4:41 PM WIB Last Updated 2015-04-24T09:41:40Z
ilustrasi

LAMPUNG – Naskah soal dan lembar jawaban Ujian Nasional (UN) tingkat SMP sudah didistribusikan di beberapa daerah. Sebanyak 2.341 dus naskah soal dan lembar jawaban UN SMP untuk Provinsi Lampung disimpan di gudang Paramartha Direktorat Sabhara Polda Lampung, sejak pekan lalu. Naskah soal dan lembar jawaban UN ini baru akan didistribusikan ke kabupaten/kota pada 2 Mei 2015 mendatang. 

Menurut Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Lampung, Hery Suliyanto, naskah soal dan lembar jawaban UN tingkat SMP sederajat untuk Provinsi Lampung diantar langsung oleh pihak percetakan PT Perca Group dari Jakarta Timur ke Bandar Lampung, menggunakan dua mobil kontainer dan satu mobil boks. Pihaknya juga sudah membongkar dan mengecek semua naskah soal tersebut. 

“Dari pengecekan, kami ada kelebihan soal dan lembar jawaban. Kelebihan tersebut disepakati disimpan di gudang Shabara Polda,” ujar Hery di Bandar Lampung, seperti dilansir Sinarharapan, Jumat (24/4/2015).

Ia manambahkan, jadwal distribusi soal ke kabupaten/kota akan dilakukan Sabtu (2/5/2015). Kemudian, masing-masing sekolah akan mulai mengambil setiap paginya dari gudang dinas pendidikan kabupaten/kota masing-masing, kecuali untuk sekolah yang letaknya berjauhan dari dinas pendidikan kabupaten/kota masing-masing. 

Pelaksanaan UN SMP sederajat itu akan dimulai pada Senin (4/5/2015) mendatang. Jumlah total siswa yang akan mengikuti UN SMP di Provinsi Lampung sebanyak 137.337 siswa, tersebar di 789 sekolah negeri dan 1.390 sekolah swasta.

Menurut data Bidang Pendidikan Dasar Disdikbud Lampung, perincian naskah tersebut untuk Kota Bandar Lampung sebanyak 227 dus; Kota Metro (49), Kabupaten Lampung Tengah (346), Lampung Utara (196), dan Lampung Barat (90); Tulang Bawang (122), Tanggamus (142), Lampung Timur (298). Lalu, Lampung Selatan (285), Way Kanan (128), Pesawaran (131), Pringsewu (112), Tulang Bawang Barat (82), Mesuji (73), dan Pesisir Barat (60). (*)