Notification

×

Subhanallah, Tiga Anak Blogger Lampung Ini Hafal Al Qur'an

16 July 2015 | 9:20 AM WIB Last Updated 2015-07-16T02:27:02Z

LAMPUNG ONLINE - Seorang ibu rumah tangga dan juga seorang blogger asal Bandar Lampung, Provinsi Lampung, Neni Suswati bersama dengan suaminya, Rosyidin, telah mencetak anaknya menjadi generasi muda Islam yang unggul, dengan menjadikannya penghapal Al Qur'an atau Hafiz.

Wajar sekali bila pasangan suami-istri ini berbahagia, sebab kita tahu betapa besar pahalanya bagi setiap orang yang bisa menjadi penghafal Al Qur'an.

Diawali dengan prestasi anaknya yang bernama M. Hilmy Aziz, anak sulung pasangan Neny dan Rosyidin ini sudah menjadi Hafiz Qur'an sejak menyelesaikan pendidikan SMP-nya.

Kemudian disusul oleh anak kedua mereka, Hatif Ash Shiddiq yang juga mampu menjadi seorang penghafal Al Qur'an saat duduk di bangku kelas 2 SMP. Lalu anaknya yang ketiga, Maritsa Hany Aulia, juga menjadi muslimah yang Hafiz sejak kelas 3 SMP.

"Allah SWT memuliakan orang yang mampu menjaga Al Qur'an (Hafiz). Hidupnya akan diberi kemudahan oleh Allah SWT. Dan yang lebih penting, hafal Al Qur;an adalah prestasi dunia akhirat, karena secara duniawi bisa terukur serta kelak akan mendapatkan ganjaran pahala di sisi Allah SWT," ungkap Neny.

Penasaran dengan kiah keluarga hebat ini? Yuk selengkapnya Baca di sini. (*)