BANDAR LAMPUNG - Sekitar 300 warga Kelurahan Sumur Batu, Kecamatan Telukbetung Utara, Bandar Lampung membubuhkan tanda tangan di atas kain berwarna putih, Minggu (5/7/2015). Warga RT 4, 5, dan 6 ini menyatakan dukungan kepada bakal calon (balon) wali kota petahana Herman HN.
Dari 300-an warga, 75 orang di antaranya bahkan membubuhkan cap jempol darah sebagai bukti dukungan.
Relawan Herman sebelumnya memasang kain berwarna putih ukuran 10x1 meter bersama poster dukungan di sebuah tembok, Jalan Way Handak, Sumur Batu.
Dari mulut ke mulut, warga berdatangan secara sporadis untuk membubuhkan tanda tangan dukungan. Beberapa di antaranya sengaja melukai jari jempol dengan jarum, kemudian membubuhkan cap jempol darah pada kain tersebut.
Ahmad, tokoh masyarakat setempat yang juga simpatisan Herman, menyatakan, warga membubuhkan tanda tangan dan cap jempol darah tersebut secara sukarela. Hal itu, menurut dia, sebagai bentuk dukungan terhadap Herman yang peduli rakyat kecil.
"Ini bentuk dukungan terhadap Pak Herman HN. Dengan program-program yang sangat membantu orang susah, seperti biling (bina lingkungan) untuk sekolah gratis SD sampai kuliah, berobat gratis, persalinan gratis, dan jalan-jalan di Bandar Lampung yang mulus," ujar Acuy, sapaan akrabnya, Minggu siang.
Dengan alasan itu pula, pihaknya menggelar penandatanganan dan cap jempol darah untuk mendukung balon wali kota idaman mereka.
"Jempol ditusuk dengan jarum sedikit, lalu dicapkan pada kain ini," kata Ahmad.
Ia mengaku tidak ada panitia khusus untuk menggelar penandatanganan dukungan ini. Warga, menurut dia, datang satu per satu karena melihat ada tetangga atau saudaranya yang membubuhkan tanda tangan, seperti dilansir Tribunlampung.
"Ini dari (Minggu) tadi pagi. Tapi, warga datangnya satu per satu. Ada yang melihat temannya atau tetangganya membubuhkan tanda tangan, warga baru datang ke sini," jelas Ahmad. (*)
